D'Siam Thai Restaurant


Di bulan Ramadhan ini banyak cafe dan restaurant yang menawarkan paket berbuka puasa yang cukup menarik dan cukup hemat. Sebagai pecinta kuliner, penawaran ini sangat sayang untuk dilewatkan, apalagi dibulan puasa seperti ini dimana banyak acara buka puasa bersama (bukber) sering diselenggarakan bersama teman-teman, pasangan ataupun dengan keluarga.
Setelah mencari informasi paket berbuka puasa disalah satu situs belanja online di internet sayapun memilih D'siam Thai Restaurant yang berada di CBD Polonia sebagai tempat acara buka bersama dengan teman-teman. Saya pilih D'siam karena resto ini menawarkan menu masakan khas Thailand.
Lokasinya cukup mudah dicari walaupun area disekitar masih terlihat lenggang dan sepi. Resto ini dapat dikenali dari simbol khas Thailand yang berada tepat didepannya.

Suasana Thailand mulai terasa ketika masuk ke ruangan resto ini, para pelayannya memakai uniform khas negara Thailand, selain itu pernak-pernik didalam resto banyak yang melambangkan negara Thailand seperi patung-patung gajah dan ukiran-ukiran khas negara Gajah Putih. Resto 2 lantai ini mempunyai interior unik dan menarik, dindingnya didominasi dengan kayu yang sekilas kelihatan seperti sebuah candi. Kursi kayu berwarna hitam ditemani bantal kursi berwarna merah dan diterangi oleh lampu-lampu yang berada didindingnya menambah kesan elegan dan mewah. Resto ini juga menyediakan ruangan VIP pada lantai 2 nya. Karena dilantai 1 pada waktu itu masih kosong, kamipun disarankan untuk memilih tempat di lantai 1 oleh pelayannya.





Untuk menu makanan, karena memilih paket berbuka puasa, maka menu yang dihidangkan pun sesuai dengan ketentuan pada paket yang kami pilih yaitu Udang Penyet, Kai Kapaw, Kailan Ikan Asin, Tom Yum dan 8 jenis Dessert serta Thai Ice Tea sebagai minumannya.

 Udang Penyet

Menu yang satu ini mungkin hampir sama seperti masakan Indonesia yang sering saya temui, hanya saja yang membuatnya sedikit berbeda adalah sambalnya yang top banget. Didalamnya terdapat rasa kacang dan nenas. Racikannya hampir mirip dengan sambal kerang yang terdapat pada makanan kerang rebus yang ada di Medan. Udang penyetnya juga digoreng dengan sempurna, empuk, renyah dan tidak berminyak.

 Kai Kapaw

Kai Kapaw adalah daging ayam yang dicincang dan ditumis dengan daun ruku. Rasanya lumayan lezat. Hanya saja porsinya tidak cukup untuk makan berempat, hehehe

 Kailan Ikan Asin

Sayur yang satu ini menjadi favorit saya disini. Selain sehat rasanyanya juga lezat. Disini sayur Kailan di tumis dengan ikan asin, tetapi aroma dan jejak ikan asinnya tidak terasa sama sekali. Apalah arti sebuah nama yang penting masakannya lezat dan enak dimakan.

 Tom Yum

Kalau untuk menu yang satu ini, mungkin kita sudah sering melihatnya ataupun menyantapnya di berbagai cafe dan resto nusantara. Tom Yum kayaknya menjadi menu wajib untuk restoran-restoran di Asia.


Untuk Dessert, D'siam mempunyai beberapa menu dessert yang disajikan pada paket berbuka kali ini. Ada kue dadar gulung, bubur sumsum, agar-agar dan ubi rebus yang dilumuri dengan santan. Katanya sih kue-kue ini khas Thailand tetapi sangat mirip dengan jajanan Indonesia. Hanya saja ada jenis dessert yang menurut saya kayaknya nggak nyambung dan nggak cocok di jadikan dessert yaitu adanya menu cincau dan cendol, dimana keduanya hanya disajikan polos tanpa ada tambahan sebagai pelengkap makanan yang satu ini sehingga rasanya tawar dan tidak enak sama sekali. Hadirnya menu cincau dan cendol sebagai anggota dari 8 macam dessert menjadi kekurangan dari menu di resto ini.


Untuk menu minuman, Thai Ice Tea memang menjadi pilihan dan favorit di resto Thailand ini, Rasanya enak dan pas manisnya. Karena saya suka dan paketnya menyediakan takaran yang lebih kecil, sayapun harus memesan kembali untuk menu Thai Ice Tea nya.

Bagi anda yang menyukai masakan Thailand, restoran yang satu ini wajib dijadikan sebagai destinasi kuliner anda, bukan hanya tempatnya yang unik, bersih, nyaman dan mewah tetapi juga cita rasa makanannya yang cocok dengan lidah Indonesia. Masih banyak menu-menu lainnya yang wajib di coba para foodlovers.

D'Siam Thai Restaurant
Komplek CBD Polonia No. 88-89 Blok C Jl. Padang Golf, Sumatera Utara
Telp : 081269494635
           061-80039399
           061-80039299

Share:

0 comments