Dokioo House


Gara-gara lihat postingan foto teman di Instagram, saya jadi kepingin nyobain dessert di Dokioo House. Ditemani kakak tercinta, saya pun tancap gas ke Dokioo House terdekat. Saya pilih Dokioo Autumn yang berada di Jl. Palang Merah dengan pertimbangan karena lokasinya berada di pusat kota Medan.
Ternyata cukup sulit nyari tempat parkir di Cafe ini. Letaknya yang berdekatan dengan Kantor Pajak, Coffe Box dan beberapa perkantoran swasta membuat areal parkirnya selalu penuh dan ramai. Akhirnya setelah mendapatkan tempat parkir, sayapun masuk ke Dokioo House.




Interiornya unik. cantik dan full colour. Dengan dominasi warna orange, cafe ini terlihat terang tetapi nyaman didalamnya. Tampak beberapa bunga dan pohon buatan menghias interior ruangan cafe ini. Disini pengunjung seakan diajak merasakan suasana musim gugur (autumn) di negeri Sakura - Jepang. Tadinya niat mau milih tempat duduk dilantai 2, tapi karena ruangannya sedang direnovasi (kata pramusajinya), akhirnya mau nggak mau kamipun memilih tempat duduk di lantai 1 yang siang itu kebetulan agak ramai.

Awalnya cuma mau nyobain dessert disini, tapi karena sudah waktunya makan siang, kami berduapun memilih menu main course dan snack untuk menemani acara nongkrong di Dokioo House.
Satu per satu dessert yang saya pesan mulai dihidangkan oleh pramusaji. Dessertnya kelihatan cantik dan menggemaskan. Sayang rasanya untuk dimakan hehehe. Lucunya para pengunjung yang lain juga mulai ikut-ikutan memesan dessert yang sama dengan yang saya pesan karena suka dengan bentuknya yang cantik dan menggemaskan. 

Kakigorii - Murasakii@42

Kakigorii - Ichigoo@42

Yukii - Hanaa@38k

Yukii - Hoshii@38k

Untuk menu dessert kami memilih Kakigorii Series dan Yukii Series. Bingungkan dengan namanya? saya sendiri bingung mau milih yang mana. Setelah membaca menu, baru deh bisa milih menu dessert mana yang kepingin kami coba. Kakigorii merupakan shaved ice (es serut) dengan berbagai rasa, ada strawberry, mangoo, dan taro. Kami memilih Kakigorii Murasakii (Shaved Iced + Taro + Whip Cream + Strawberry + Taro Sauce) dan Kakigorii Ichigoo (Shaved Iced + Strawberry +Whip Cream + Strawberry Sauce), sedangkan Yukii adalah cotton candy atau gulali yang menutupi ice cream dan sereal yang diletakan pada sebuah gelas. Unik dan menarik sih sajiannya. Untuk Yukii Series kami memilih Hoshii (Cotton Candy + Ice Cream + Cereal + Marshmallow) dan Hanaa (Cotton Candy + Puding + Milk). Dari beberapa menu dessert ini, Hanaa merupakan dessert yang paling kami suka dan juga menjadi pilihan pengunjung yang lain. Cotton Candynya yang cantik berwarna seperti pelangi menjadi daya tarik dari dessert ini. Bukan hanya saya saja yang sibuk berfoto ria bersama si "Hanaa", tetapi juga para pengunjung lain yang memesan menu yang sama.

Katsu - Teriyaki Chicken Bowl@30k

Cheese@30k

Untuk menu main course dan snacknya sendiri cukup enak dan lezat, khas masakan Jepang. Secara keseluruhan Dokioo House memberikan suasana yang berbeda bagi pecinta Dessert. Tempat yang nyaman dengan interior yang juga menarik, menu yang cukup bervariasi dan dessert yang cukup lezat. Hanya saja untuk harga makanan disini relatif mahal dan kurang bersahabat dengan kantong pelajar dan mahasiswa.
So Guys, enjoy yours dessert at Dokioo House.


Dokioo House - 1st Dessert & Bowl House in Medan
Dokioo Autumn, Jl. Palang Merah No. 6 - Medan

Share:

0 comments